Kamis, 13 Juni 2019

PT KONTAK PERKASA - Bos OJK: Kalau Bunga BI Turun, Pengusaha Lebih Kondusif


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 13/06/2019 - Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso cukup lantang menyuarakan agar Bank Indonesia (BI) bisa menurunkan bunga acuannya.

Ternyata, hal ini dilakukan agar nantinya suku bunga kredit juga bisa ikut turun.

"Kalau komunikasi kebijakan suku bunga biarkan BI. Tapi ya (bank berharap) pasti semua berharap dengan bunga turun kan jadi lebih kondusif untuk pengusaha," kata Wimboh di Kompleks Istana Negara, Rabu (13/6/2019).
PT KONTAK PERKASA


Dengan turunnya bunga acuan BI, Wimboh berharap suku bunga kredit perbankan bisa ikut turun.

Bos OJK: Kalau Bunga BI Turun, Pengusaha Lebih KondusifFoto: Ketua DK OJK Wimboh Santoso (CNBC Indonesia/Rahajeng KH)

Sejumlah pejabat negara sudah menyuarakan wacana agar MH Thamrin mempertimbangkan penurunan suku bunga acuan. Selain Wimboh Santoso, ada juga Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. 

"Pada saat kondisinya berubah di negara negara maju, termasuk direction kebijakan moneter dan adanya tanda-tanda pelemahan ekonomi, saya rasa BI juga akan melakukan adjustment atau penyesuaian dari stance monetary policy-nya. Bagaimana BI akan melakukan, saya tentu hormati BI karena mereka akan menggunakan policy suku bunga dan makroprudensial," kata Sri Mulyani.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar